3 Jus yang Bisa Membantu Menurunkan Kolesterol dan Darah Tinggi

Rabu, 03 Agustus 2022 - 22:30 WIB
loading...
3 Jus yang Bisa Membantu...
Kolesterol dan darah tinggi merupakan masalah kesehatan yang cukup sering ditemui. Foto DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kolesterol dan darah tinggi merupakan masalah kesehatan yang cukup sering ditemui. Pada pengertiannya, kolesterol bisa diartikan sebagai zat sejenis lemak yang diproduksi oleh organ hati.

Karena berupa lemak, kolesterol ini tidak bisa larut dalam air. Dia mengalir ke seluruh tubuh dengan bantuan partikel yang disebut lipoprotein. Sama halnya dengan kolesterol, darah tinggi atau hipertensi bisa memunculkan berbagai keluhan dan penyakit berbahaya.

Baca juga : Khasiat Daun Kenikir sebagai Penurun Kolesterol

Maka dari itu, akan lebih baik jika Anda selalu menjaga kadar kolesterol dan tekanan darah dalam tubuh. Sebagai bentuk pencegahan, ada beberapa jenis makanan dan minuman yang bisa membantu menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.

Berikut beberapa jus penurun kolesterol dan darah tinggi yang bisa dicoba :

1. Jus Tomat

Jus tomat memiliki sederet manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satunya adalah mengelola tekanan darah dan membantu menjaga kadar kolesterol pada tubuh.

Dikutip dari Express UK, meminum jus tomat tawar tidak hanya menurunkan tekanan darah. Tetapi juga bisa membantu pengelolaan kadar kolesterol dan mengurangi risiko terkena penyakit kardiovaskular.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Food Science and Nutrition, jus tomat secara signifikan bisa menurunkan tekanan darah jika dikonsumsi secara teratur.

Selain itu, jus tomat juga kaya akan senyawa yang disebut likopen. Senyawa tersebut bisa meningkatkan kadar lipid dan menurunkan kadar LDL atau kolesterol jahat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1558 seconds (0.1#10.140)